Rabu, 09 April 2025

Kapolres Tanah Laut Tinjau Langsung Ruang Pelayanan SPKT, 110 Call Center dan TMC



Tanah Laut – Kapolres Tanah Laut, AKBP Ricky Boy Siallagan, S.I.K., M.I.K., melakukan pengecekan langsung terhadap ruang pelayanan Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polres Tanah Laut pada hari ini. Dalam kegiatan tersebut, Kapolres turut didampingi oleh Wakapolres Tanah Laut, Kompol Andri Hutagalung, S.Ab., M.A.P.


Pengecekan ini mencakup evaluasi terhadap sarana dan prasarana penunjang pelayanan yang ada di ruang SPKT. Kapolres menekankan pentingnya fasilitas yang memadai guna menunjang pelayanan prima kepada masyarakat.


Selain ruang SPKT, Kapolres juga meninjau langsung ruang 110 Call Center Polri dan ruang Traffic Management Center (TMC) Polres Tanah Laut. Pengecekan ini bertujuan memastikan seluruh unit pelayanan publik di lingkungan Polres Tanah Laut berjalan optimal dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.


Dalam keterangannya, AKBP Ricky Boy Siallagan menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya peningkatan kualitas pelayanan publik di Polres Tanah Laut.



“Kami ingin memastikan bahwa seluruh fasilitas dan sistem pelayanan, baik SPKT, 110 Call Center, maupun TMC, berfungsi dengan baik dan siap memberikan pelayanan cepat, tepat, dan humanis kepada masyarakat,” ujar Kapolres.


Pengecekan semacam ini akan terus dilakukan secara berkala guna menjaga standar pelayanan yang profesional dan terpercaya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar