Selasa, 15 April 2025

Sat Samapta Polres Tanah Laut Gelar Patroli Cegah Balap Liar Dan Kenakalan Remaja Di Jalan Manaran


Satuan Samapta Polres Tanah Laut melaksanakan kegiatan patroli rutin di wilayah hukum Polres Tanah Laut, khususnya menyasar potensi gangguan Kamtibmas berupa aksi balapan liar dan kenakalan remaja lainnya. Patroli kali ini difokuskan di Jalan Manaran, Kelurahan Angsau, Kecamatan Pelaihari, Kabupaten Tanah Laut, pada Selasa malam (15/4).

Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk langkah preventif Kepolisian dalam menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, sekaligus meminimalisir potensi terjadinya gangguan ketertiban umum yang kerap terjadi pada malam hari, terutama di kalangan remaja.

Kapolres Tanah Laut AKBP Ricky Boy Siallagan, S.I.K., M.I.K. melalui Kasat Samapta AKP Duki menyampaikan bahwa patroli ini merupakan bagian dari upaya Polres Tanah Laut untuk menjaga situasi Kamtibmas tetap kondusif.

“Kami terus berupaya menjaga keamanan wilayah, termasuk mencegah kegiatan yang meresahkan masyarakat seperti balapan liar dan aksi-aksi kenakalan remaja. Patroli ini juga menjadi sarana edukasi kepada generasi muda agar tidak terlibat dalam kegiatan negatif yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain,” ujar Kasat Samapta.

Selama pelaksanaan patroli, personel Sat Samapta juga memberikan imbauan secara humanis kepada para remaja yang ditemui di sepanjang jalur patroli, serta memastikan tidak ada aktivitas mencurigakan yang berpotensi mengganggu ketertiban umum.

Kegiatan patroli ini akan terus ditingkatkan secara berkala di lokasi-lokasi yang dianggap rawan, sebagai wujud nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat.

0 comments:

Posting Komentar