Satpolairud Polres Tanah Laut Laksanakan Penanaman Pohon dalam Rangka Ketahanan Pangan
Posted by subbaghumas-restala at Kamis, 06 Februari 2025
Dalam rangka mendukung program Ketahanan Pangan dan Program Asta Cita Presiden Republik Indonesia, Satuan Polisi Perairan dan Udara (Satpolairud) Polres Tanah Laut melaksanakan kegiatan penanaman pohon di Mako Satpolairud Polres Tanah Laut, Desa Swarangan, Kecamatan Jorong, Kabupaten Tanah Laut, pada Kamis (6/2).
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kasat Polairud Iptu Alamsyah Sugiarto, S.H., serta diikuti oleh seluruh personel Satpolairud Polres Tanah Laut.
Sebanyak 360 bibit pohon ditanam dalam kegiatan ini, yang terdiri dari 100 bibit cempedak, 100 bibit alpukat, 100 bibit kelengkeng, dan 60 bibit jengkol. Penanaman pohon ini bertujuan untuk mendukung ketahanan pangan serta meningkatkan kelestarian lingkungan di wilayah hukum Polres Tanah Laut.
Kasat Polairud Iptu Alamsyah Sugiarto, S.H., dalam keterangannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap ketahanan pangan dan kelestarian lingkungan.
“Melalui penanaman pohon ini, kami berharap dapat memberikan manfaat jangka panjang bagi masyarakat, baik dari segi ketahanan pangan maupun ekosistem lingkungan yang lebih hijau dan lestari,” ungkapnya.
Lebih lanjut, beliau menambahkan bahwa keterlibatan personel Satpolairud dalam kegiatan ini mencerminkan komitmen Polri dalam mendukung program pemerintah, khususnya dalam menjaga keberlanjutan sumber daya alam dan ketahanan pangan nasional.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi lingkungan sekitar serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya penghijauan dan ketahanan pangan sebagai bagian dari kesejahteraan bersama.
