Sat Samapta Polres Tanah Laut Gelar KRYD dengan Patroli Presisi
Posted by subbaghumas-restala at Selasa, 30 Juli 2024
Tanah Laut - Sat Samapta Polres Tanah Laut melaksanakan kegiatan Penggelaran Personil Berseragam dalam rangka Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD), Selasa (30/7). Kegiatan ini dilaksanakan oleh personil Patroli Presisi Sat Samapta Polres Tanah Laut dengan tujuan menjaga dan memelihara keamanan serta ketertiban masyarakat (Harkamtibmas).
Kegiatan KRYD ini meliputi pelaksanaan patroli di daerah-daerah rawan terjadinya tindak pidana di wilayah hukum Polres Tanah Laut. Selain patroli, personil juga melakukan sosialisasi dialogis dan sambang kepada masyarakat untuk meningkatkan kesadaran dan kewaspadaan terhadap potensi kejahatan di lingkungan sekitar.
Dalam patroli tersebut, personil Sat Samapta melakukan interaksi langsung dengan masyarakat, memberikan himbauan terkait keamanan, serta mendengarkan keluhan dan saran dari warga. Hal ini diharapkan dapat membangun komunikasi yang baik antara polisi dan masyarakat, sehingga tercipta lingkungan yang aman dan nyaman.
Polres Tanah Laut berkomitmen untuk terus meningkatkan frekuensi dan kualitas patroli serta sosialisasi kepada masyarakat, terutama di daerah-daerah yang dianggap rawan. Dengan adanya kegiatan KRYD ini, diharapkan dapat mencegah dan meminimalisir terjadinya tindak pidana serta menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif.
Masyarakat diimbau untuk selalu waspada dan aktif berpartisipasi dalam menjaga keamanan lingkungan. Apabila menemukan hal-hal yang mencurigakan, segera laporkan kepada pihak berwajib agar dapat segera ditindaklanjuti.
Polres Tanah Laut akan terus berupaya untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat demi terciptanya keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polres Tanah Laut.