” TRUCK MENGANGKUT KAYU ULIN ”
Posted by Humas Polres Tala at Selasa, 12 April 2011
------ Senin, 04 April 2011 sekira jam 09.00 Wita. Telah tertangkap tangan 1 ( satu ) unit mobil truck merk Mitsubishi jenis Light tahun 2008 warna kuning dengan nomor Polisi DA9588AW di jalan Raya Matah, simpang 4 Madrasah Aliyah Negeri Pelaihari desa Karang Taruna Kec. Pelaihari Kab. Tanah Laut, truck tersebut mengangkut jenis ulin dengan panjang 2 ( dua ) meter sebanyak 1 ( satu ) truck penuh tanpa dilengkapi dengan surat keterangan sahnya hasil hutan. Beruntung kegiatan tersebut telah diketahui sehingga Truck tersebut dapat di amankan, penangkapan yang dipimpin oleh Kaur Bin Ops Reskrim bersama anggota Reskrim berdasarkan perintah dari kasat Reskrim oleh laporan masyarakat setempat yang melapor melalui via telpon. Atas kejadian tersebut terlapor beserta Barang Bukti dibawa ke Polres Tanah Laut guna proses lebih lanjut. ------