UPACARA KORP RAPORT KENAIKAN PANGKAT PERSONEL POLRES TALA PERIODE 1 JANUARI 2017
Posted by subbaghumas-restala at Senin, 02 Januari 2017
0 Comments
Pelaihari 03/01/2017 Humas Polres Tanah laut
Sebanyak 73
personel Polres Tanah laut Kepolisian Daerah Kalimantan selelatan mendapatkan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi,
pada pergantian tahun baru yang dilaksanakan dalam suatu upacara Korps
Rapor yang dipimpin Kapolres Tanah laut AKBP Sentot Adi Dharmawan S.IK,MH, dan
dihadiri sejumlah pejabat utama Polres Tanah laut dan anggota bertempat di lapangan Polres Tanah laut Sabtu 31 Desember 2016 pukul 16.00 Wita.
Kapolres Tanah laut mengatakan, kenaikan pangkat merupakan suatu anugerah karena diperoleh melalui usaha dan kerja keras, kenaikan pangkat ini harus disyukuri oleh seluruh personel, dan semoga menjadi berkah bagi keluarga, pada hakekatnya merupakan suatu penghargaan yang diberikan atas prestasi dan dedikasi anggota Polri dalam pelaksanaan tugas dan tanggung jawab yang diemban sebagai jenjang pembinaan karier. " katanya.
Sebanyak 73 personel naik pangkat itu terdiri dari AKP ke Kompol 1 yaitu Kabag Ops Polres Tanah laut Kompol Wahyu Hidayat S.IK, IPDA ke IPTU 6, AIPDA ke AIPTU 4, BRIPKA ke AIPDA 21, BRIGADIR ke BRIPKA 18, BRIPTU ke BRIGADIR 15 dan BRIPDA ke BRIPTU 8. Kenaikan pangkat tersebut, bagi personel Polri terhitung mulai tanggal 1 Januari 2017.
Usai pelaksanaan upacara dilanjutkan dengan acara tradisi mandi kembang yang dilakukan oleh Kapolres Tanah laut di dampingi Ketua Bhayangkari cabang Tanah laut Ny, Nenci Sentot Adi Dharmawan dan pemberian ucapan selamat kepada personel yang naik pangkat.