Satlantas Polres Tala Lakukan Upaya Peventif Tekan Angka Lakalantas di Jalan Raya
Posted by subbaghumas-restala at Rabu, 14 Agustus 2019
0 Comments
Pelaihari 15 Agustus 2019 Humas Polres Tala
Terjadinya
kecelakaan lalulintas di jalan raya Kabupaten Tanah Laut,menyisakan bagi korban
hingga merengut nyawa sipengendara itu sendiri. Penyebab kecelakaan itu bisa
dari faktor kelalaian si Pengendara sendiri atau lantaran faktor lain seperti
kurangnya rambu rambu lalulintas dan kurangnya median jalan di jalan tersebut.
Kasat Lantas Polres Tanah Laut AKP Lalu Ryan
Aditya S.IK, mengatakan saat ditemui diruang kerjanya di Mapolres Tanah Laut.Rabu
(14/08/2019),Jajaran Satalantas Polres Tanah Laut terus giat melakukan upaya
upaya preemtif guna menekan angka kecelakaan di Jalan Raya di Kabupaten Tanah
Laut. "dari segi preemtif tidak berhenti saya menghimbau baik melalui media sosial (medsos) spanduk, hingga tiap
hari anggota dari pagi patroli siang dan malam, terutama di daerah yang rawan
kecelakaan tinggi," katanya.
Selain
itu kata AKP Lalu Ryan Aditya,razia kendaraan dilakukannya disetiap tempat baik
dikota maupun diwilayah perbatasan. Menurutnya, awal mulanya kecelakaan
lalulintas itu berawal dari pengguna jalan raya itu sendiri, yang kadang lalai dengan
kondisi medan serta minimnya penerangan jalan. "Hal itu, sudah kita
sampaikan ketika rapat bersama instansi terkait Pemkab Tanah Laut, minimnya
marka jalan (Garis putus-putus), rambu-rambu lalu lintas yang juga kurang,
termasuk kondisi jalan yang rusak juga menjadi pemicu terjadinya
kecelakaan," jelas dia Terlepas dari persoalan kecelakaan laulintas di
Tanah Laut, Kasat lantas membeberkan,
terkait pembangunan jembatan sungai Bamban yang berada di Desa Ambungan,
Kecamatan Pelaihari,pasalnya kerap terjadi kemacetan saat jam kerja baik pagi,
siang dan sore hari. Jembatan yang melintas di sungai bamban tersebut kerap
menjadi keluhan pengguna jalan. "Jembatan sungai bamban yang di kerjakan
di jalan nasional tersebut itu bukan kewenangan bagi Pemkab Tanah Laut dan kita
hanya sebatas berikan saran untuk membuatkan jalan alternatif," ucapnya.
Namun demikian, supaya menjaga keadaan jalan tertib dan tidak menimbulkan
kemacetan yang terlalu lama maka jajaran Satlantas Polres Tanah Laut, menugaskan
kepada anggota setiap harinya ada 2 orang yang bertugas jaga disana. Sementara pengerjaan jembatan tersebut yang
diketahuinya di prediksi sampai bulan Desember 2019 sudah rampung dikerjakan.