Kabagren Polres Tanah Laut Bacakan Amanat Menpora RI Pada Saat Gelar Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke 91
Posted by subbaghumas-restala at Minggu, 27 Oktober 2019
0 Comments
Pelaihari 28 Oktober 2019 Humas Polres Tanah laut
Polres Tanah laut gelar upacara peringatan hari Sumpah
Pemuda ke 91 tahun 2019 Senin (28/10/2019) pukul 07.30 Wita, dengan mengambil tema “BERSATU KITA MAJU”, tema
tersebut diambil atas dasar pentingnya pembangunan kepemudaan untuk melahirkan
generasi muda yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak
mulia, cerdas, sehat, kreatif, enovatif , mandiri demokratis, bertanggung
jawab, berdaya saing, serta memiliki jiwa kepemimpinan, kewirausahaan,
kepeloporan dan kebangsaan berdasarkan Pancasila dan UUD 1945 dalam kerangka
negara kesatuan Republik Indonesia.
Tema Bersatu Kita Maju sesungguhnya diperuntukan untuk
seluruh elemen bangsa, tetapi bagi pemuda menjadi keharusan karena di tangan pemuda
lah Indonesia bisa lebih maju, Pemuda untuk Indonesia maju adalah pemuda yang
memiliki karakter, kapasitas, kemampuan inovasi,kreatifitas yang tinggi,
mandiri inspiratif serta mampu bertahan dan unggul dalam menghadapi persaingan
dunia.
Bertindak selaku inspektur upacara Kabagren Polres Tanah
laut Kompol Syaipul Bahri SH membacakan amanat Mentri Pemuda dan olah raga
Republik Indonesia Dr.H. Zainudin Amali SE, M.Si.
Dalam pelaksanaan upacara peringatan hari Sumpah Pemuda ke
91 diwarnai dengan pengibaran Bendera Merah Putih,Pembacaan teks Pancasila, Pembacaan teks UUD 1045, Pembacaan teks keputusan kongres Pemuda Indonesia tahun 1928 dan menyanyikan lagu-lagu wajib.
Upacara peringatan hari Sumpah Pemuda ke 91 di ikuti oleh para Kabag, para Kasat, para Perwira, Brigadir dan ASN Polres Tanah laut
Upacara peringatan hari Sumpah Pemuda ke 91 di ikuti oleh para Kabag, para Kasat, para Perwira, Brigadir dan ASN Polres Tanah laut