Tanah Laut – Anggota Satuan Polisi Air dan Udara (Sat Polairud) Polres Tanah Laut melaksanakan kegiatan Polisi Masyarakat (Polmas) di wilayah Desa Muara Asam-Asam, Kabupaten Tanah Laut. Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat kemitraan dengan masyarakat pesisir sekaligus memberikan edukasi terkait bahaya penyalahgunaan narkoba dan minuman keras oplosan.
Dalam kegiatan tersebut, personel Sat Polairud memberikan imbauan langsung kepada masyarakat pesisir agar tidak terpengaruh dan tidak terlibat dalam penyalahgunaan obat-obatan terlarang maupun miras oplosan yang dapat membahayakan diri sendiri dan lingkungan sekitar.
Selain itu, masyarakat juga diajak untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan dengan cara melaporkan kepada pihak kepolisian terdekat apabila mengetahui adanya tindakan atau aktivitas yang mencurigakan.
“Kami mengimbau kepada seluruh masyarakat pesisir untuk bersama-sama menjaga keamanan lingkungan dan menjauhi segala bentuk penyalahgunaan narkoba maupun miras oplosan. Jika mengetahui adanya peredaran atau penyalahgunaan, segera koordinasikan dengan pihak kepolisian,” ujar salah satu personel Sat Polairud di lokasi.
Kegiatan Polmas ini merupakan bagian dari upaya Polres Tanah Laut dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, khususnya di wilayah perairan dan pesisir Kabupaten Tanah Laut. Dengan dukungan masyarakat, diharapkan potensi gangguan keamanan dapat dicegah sejak dini.





%20Polri%20Untuk%20Masyarakat%20(1%20M%20x%203%20M).jpg)







0 comments:
Posting Komentar