Selasa, 20 Januari 2026

Polsek Batu Ampar Laksanakan Patroli Kamtibmas Malam Hari


Tanah Laut - Dalam rangka menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, Polsek Batu Ampar melaksanakan kegiatan Patroli Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) di wilayah Kecamatan Batu Ampar, Selasa (20/1/2026) malam.

Kegiatan patroli tersebut dilaksanakan pada pukul 21.30 Wita hingga selesai dengan menyasar sejumlah titik rawan gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polsek Batu Ampar. Patroli ini bertujuan untuk mencegah terjadinya tindak kriminalitas serta menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif.

Dalam pelaksanaannya, personel Polsek Batu Ampar juga melakukan dialog dengan masyarakat, memberikan imbauan kamtibmas, serta mengajak warga untuk bersama-sama menjaga keamanan lingkungan masing-masing.

Melalui kegiatan patroli rutin ini, diharapkan dapat terwujud situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polsek Batu Ampar serta meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap kehadiran Polri di tengah-tengah masyarakat.

0 comments:

Posting Komentar